Frezmo - Setelah sempat heboh lewat sebuah video tentang arak-arakan konvoi motor besar beberapa waktu lalu, kali ini Elanto Wijoyono kembali "tampil" dengan sebuah rekaman video yang mencoba ungkap "misteri" dibalik salah satu pos polisi di Kota Jogja.
Dalam video yang diunggahnya kali ini, misi utama dari Elanto adalah mencari tahu alasan mengapa truk-truk bermuatan pasir dengan leluasa diperbolehkan melintas di perempatan Jl. Parangtritis dan
Jl. Brigjen Katamso, Yogyakarta. Ia penasaran dengan hal ini karena merujuk dari salah satu commenter videonya yang mengungkapkan bahwa kendaraan truk terlebih dengan muatan hanya diperbolehkan melintas di atas jam 9 malam.
Mau tau ceritanya kayak apa?
Nih kawan 3 video yang berhasil diunggahnya ke Youtube, yang juga jadi booming di Jogja belakangan ini...
Pada rekaman video yang pertama ini ia mencoba mencari tau mengapa truk bermuatan bisa melewati jalan ... , yang notabene hanya diperbolehkan lewat setelah pukul
Video 1
========================
Pada video yang kedua terlihat Elanto yang sedang merekam kejadian yang ada disitu, lalu dipanggil oleh salah satu petugas yang ada di pos polisi dan mengajaknya masuk. Namun Elanto menolaknya.
Video 2
========================
Pada video ketiga terlihat sebuah truk bermuatan pasir kembali hadir disana, lalu menurunkan seorang kenek berbaju hijau. Seketika itu juga Elanto melancarkan pertanyaan dengan frontal kepada kenek tersebut.
Elanto menanyakan kepada kenek itu "sudah memberi apa dan apa yang ada ditangan kenek saat itu".
Spontan si kenek yang tiba-tiba mendapatkan pertanyaan semacam itu langsung panik dan terlihat bingung harus berbuat apa. Melihat hal itu, petugas yang tadi sempat mengajak Elanto masuk ke pos berusaha mengusir Elanto dan menyuruh sang kenek kembali ke truknya.
Video 3
=========================
Wow... Salut mas bro.
Artikel Menarik Lainnya: